Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melakukan
investigasi terkait nama Gubernur DKI Joko Widodo yang masuk dalam soal
UN SMA/MA 2014. Nama Jokowi masuk di soal Paket P3 dan tersebar di 18
provinsi.
"Untuk varian soalnya ada 3 dari 20 varian soal.
Tersebar di 18 provinsi di wilayah barat dengan jumlah siswa 187 ribu
dari total 3,1 juta siswa peserta UN atau sekitar 6 persen" kata
Wamendikbud Musliar Kasim, saat konferensi pers di Ruang DSS, Gedung A
lantai 2, Kemendikbud, Jl Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (15/4/2014).
Musliar
mengatakan, pihak Kemendikbud melalui Badan Standar Nasional Pendidikan
(BSNP) yang menentukan kisi-kisi soal. Sementara, penulis soal terdiri
dari guru, ahli, dan perwakilan dari perguruan tinggi.
Saat
memberikan keterangan, Musliar ditemani Ketua Balitbang Kemendikbud
Furqon dan Ketua BSNP Edi Tri Baskoro. Dia mengatakan, pembuatan soal
dilakukan jauh sebelum pencapresan Jokowi.
"Pembuatan soal sudah dari bulan Juli 2013. Sementara bursa capres baru-baru ini," pungkasnya.
Sumber :
- detik.com
- tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar