Selasa, 15 April 2014

AP Batubara: Koalisi PDIP Cukup dengan Nasdem

Politisi senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) AP. Batubara tidak sependapat bila partainya mengusung koalisi besar dengan banyak partai politik saat mengusung Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden.
"Kita dengan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) saja sudah cukup. Soalnya kita mau satu jalan, satu rumah, satu kumpulan, bersama yang se-ideologi. Sudah mantap seperti itu," tegas AP. Batubara saat dihubungi.
Bagi dia, tak ada alasan Jokowi akan kalah di pemilihan presiden (pilpres) walau hanya didukung sedikit partai politik. Sebab rakyat sudah cerdas dan mengetahui sosok pemimpin terbaik.
"Saya kan punya lembaga survei. Jokowi ibaratnya, kayak orang laku bak jualan kacang goreng. Dia pasti laku. Takkan ada saingannya. Rakyat sudah bosan gaya kepemimpinan yang pakai jas rapi-rapi. Rakyat mencari yang sesuai hati nurani. Jokowi kan merakyat," kata dia.
Soal kestabilan pemerintahan ke depan bila Jokowi tak didukung banyak partai politik, AP.Batubara menjelaskan, partai oposisi melalui DPR sering menghambat rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) yang diajukan pemerintah. Untungnya, lanjut dia, konstitusi memberikan solusi atas persoalan itu, dimana pemerintah boleh mempergunakan APBN tahun sebelumnya.
"Itu konstitusi kita mengatur seperti itu. APBN tahun sebelumnya bisa untuk dijalankan. Ada jalan keluar. Bagi saya penting diingat. Kalau mengikuti maunya 'komplotan-komplotan' itu, Pemerintahan akan terus berjalan tak sehat. Kita harus dorong pemerintahan yang sehat walafiat, pemerintahan yang segar," ujarnya.

Sumber :
beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar