Kala dimintai pendapatnya tentang sosok Prabowo Subianto, bakal calon
presiden Joko Widodo mempertanyakan pengalaman kompetitornya sebagai
tentara.
"Prabowo tidak punya pengalaman, kalau jujur kita lihat itu," kata
Jokowi dalam kunjungannya ke titik 21 lumpur Lapindo Sidoarjo, Kamis
(29/5/2014). Jokowi juga mempertanyakan karier capres dari Gerindra itu
di bidang militer. Apakah dia jenderal terhebat? Enggak juga. Kalau dia
terhebat, tidak dipercepat masa pensiunnya atau diberhentikan. Tentu ada
alasan dewan kehormatan perwira untuk membuat keputusan itu. Tanya
mereka lah," ucap Jokowi.
Jokowi dari PDIP dan Prabowo dari Gerindra akan bertarung dalam Pemilu
Presiden 2014 pada 9 Juli mendatang. Keduanya telah memilih wakil
masing-masing yakni Jusuf Kalla dan Hatta Rajasa. Mereka juga telah
menjalani tes kesehatan pada pekan lalu. [metrotvnews]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar