Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Fadel Muhammad, hadir di kantor Dewan Pertimbangan Pusat (DPP) PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, di mana para parpol yang akan mendukung Jokowi sebagai capres akan berkumpul.
"Saya diundang ke sini untuk hadir," kata Fadel, Rabu (14/5/2015).
Dia tak membantah Golkar belum bisa membuat keputusan resmi untuk mendukung Jokowi di pencapresan bersama PDI-P. Hanya saja, kemungkinan itu tetap dibuka dan suasana komunikasi masih cair.
"Tapi kan Golkar harus lewat rapimnas," imbuhnya.
Dia melanjutkan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie tidak bisa hadir di kantor DPP PDIP karena sudah dijawalkan bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang juga Ketua Umum Partai Demokrat.
Sementara itu, sejumlah elite DPP PDIP sudah hadir di kantor partai itu. Di antaranya Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, Sekjen Tjahjo Kumolo, dan Ketua DPP Bidang Politik Puan Maharani.
Ketua umum parpol yang mendukung PDI-P mengusung Jokowi juga hadir yakni Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
Capres Jokowi juga sudah hadir dan deklarasi parpol pendukung Jokowi rencananya dilaksanakan pada sore ini.
Kader Golkar Yakin Rapimnas Akan Formalkan Dukungan ke Jokowi
Sementara itu, fungsionaris Golkar yang masuk dalam Badan Pemenangan Pemilu partai itu, Muhammad Misbakhun, meyakini bahwa Rapimnas akhir pekan ini hanyalah ajang untuk memformalkan kerja sama dengan PDIP.
"Sudah finish. Golkar berkoalisi dengan PDIP," kata Misbakhun, di Jakarta, Rabu (14/5).
Bagi dia, kehadiran para elite utama partainya di pertemuan Jokowi-ARB sudah secara tegas menunjukkan kesungguhan Golkar ingin bekerja sama dengan PDIP mengusung Jokowi.
Di dalam pertemuan itu, selain hadir ARB, juga Sekjen Idrus Marham, Bendahara Umum Setya Novanto, dan Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Luhut Panjaitan.
"Deklarasi itu sudah menjadi indikator jelas bahwa ketua umum, sekjen, dan wantim, semua hadir," kata Misbakhun.
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie bertemu dengan Jokowi di Pasar Gembrong, Jakarta, Selasa (13/5). Di pertemuan itu, diuarakan bahwa Partai Golkar dan PDIP sudah resmi menjalin kerjasama menuju Pilpres 2014. [beritasatu]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar