Selasa, 13 Mei 2014

Deklarasi Pasar Gembrong: Kita di Titik Yang Sama!

PDIP dan Partai Golkar resmi berkoalisi. Namun capres PDIP Jokowi mengaku sama sekali belum bicara soal cawapres dan jatah menteri dengan Aburizal Bakrie alias Ical.
"Ini adalah kerja sama. Kita ingin menjaga kemurnian. Pak ARB sampai detik ini tidak bicara cawapres dan menteri," kata Jokowi di Pasar Gembrong, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (13/5/2014).
Jokowi menyebut banyak kesamaan visi antara PDIP dan Golkar. Karena itu mereka menggelar deklarasi di pasar, sebagai simbol dukungan untuk ekonomi kerakyatan.
"Langkahnya sudah sama, platformnya sudah sama. Ini sekarang kita di titik yang sama," kata Jokowi.


Alasan Pemilihan Pasar Gembrong
Pasar Gembrong, Johar Baru, Jakarta Pusat, menjadi saksi merapatnya Partai Golkar ke PDI Perjuangan. Lokasi pasar tradisional itu sengaja dipilih karena merepresentasikan rakyat.
"Pasar adalah simbol kesejahteraan. Dengan Pak Jokowi saya senang bertemu untuk kesejahteraan rakyat," ujar Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie di Pasar Gembrong, Selasa (13/5/2014).
Menurut Ical, pertemuan ini merupakan penjajakan lanjutan setelah sebelumnya Jokowi sowan ke kantor DPP Golkar. Ical yang merupakan capres Golkar memastikan partainya mendukung Jokowi.
"Ini penjajakan lanjutan untuk koalisi. Kalau koalisi kita dukung Jokowi presiden," katanya.
Setelah pertemuan ini, kata Ical, rencananya akan ada pertemuan kembali dengan petinggi PDIP. "Nanti kita bicara dengan Pak Jokowi. Golkar partai besar. PDIP partai besar. Nanti akan berbicara dengan ketua umum PDIP," tandasnya.
[merdeka]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar