Senin, 02 Juni 2014

Didukung Pengrajin Mebel, Jokowi: Ini akan Jadi Kekuatan Besar

Capres Joko Widodo dan pasangannya, Jusuf Kalla, mendapat dukungan dari para pengrajin yang menamakan diri Konco Pengrajin Mebel dan Kerajinan. Jokowi menganggap ini merupakan modal kekuatan yang masif.
Capres yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Hanura dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia itu meminta para pengusaha itu membantu mengorganisasi pemilih pada Pilpres 9 Juli mendatang.
Jokowi berpesan agar mereka memperkenalkan sosok Jokowi dan cawapresnya Jusuf Kalla kepada para karyawan maupun keluarga.
"Punya karyawan 2.1 Juta, akan jadi kekuatan besar. Caranya kerja kita door to door. Diberi briefing. Kasih tahu mereka Jokowi-JK," tutur bekas Wali Kota Surakarta ini, di Restoran Horapa, Jalan Teuku Cik Ditiro, Senin (2/6/2014) malam.
Sebelumnya, Jokowi mendapat dukungan dari para pengusaha mebel. Deklarasi dukungan tersebut dihadiri oleh perwakilan pengusaha mebel se-Indonesia, yakni dari Jawa Timur, Bali, Surabaya, Solo, Cirebon dan Jepara.
Alasan mereka mendukung Jokowi, mereka yakin capres dengan nomor urut 2 tersebut dapat merealisasikan keinginan pengusaha untuk menjadikan Indonesia lebih baik ke depannya.
Perwakilan pengusaha juga memberikan beberapa usulan kepada Jokowi bila terpilih sebagai Presiden ke-7 RI.  [Bob/metrotvnews]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar