Selasa, 27 Mei 2014

Sumsel Targetkan 70% Suara untuk Jokowi

Ketua Sekretariat Nasional (Seknas) Joko Widodo Provinsi Sumatera Selatan, Guruh Hermawan Rudianto mengungkapkan, siap mengupayakan meraih 70 persen suara buat pasangan Jokowi-Jusuf Kalla. Tetapi, dia mengakui target itu bakal sulit terlaksana mengingat Hatta Rajasa yang dipasangkan bersama Prabowo Subianto merupakan putra daerah.
"Memang berat untuk mencapai target itu apalagi Hatta Rajasa orang Sumatera Selatan. Tapi kami optimis 70 persen perolehan suara akan tercapai," kata Guruh kepada merdeka.com, Selasa (27/5/2014).
Menurut Guruh, target itu akan mudah terwujud karena nama dan rekam jejak Jokowi sudah tertanam di hati masyarakat. Hal itu juga ditambah dengan sosialisasi yang dilakukan relawan untuk memperjuangkan kemenangannya.
"Relawan kita sudah terbentuk di 17 kabupaten/kota di Sumsel. Mereka akan habis-habisan berjuang untuk Jokowi," ujar Guruh.
Guruh menambahkan, meski Seknas Jokowi bukan tim pemenangan yang dibentuk partai politik, tapi keberadaan mereka seperti organisasi-organisasi relawan lainnya cukup berpengaruh menarik simpati pemilih.
"Yang terpenting, kita tidak menginginkan ada gesekan-gesekan yang justru merugikan kita sendiri. Bagi kami Jokowi-JK adalah pasangan yang paling tepat untuk memimpin negeri ini lima tahun ke depan," pungkas Guruh.  [ren/merdeka]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar