Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta serius akan mengambil alih operator air bersih Lyonnaise Jaya (Palyja) dan Aetra. Pemprov telah menyediakan dana untuk membeli kedua perusahaan air tersebut.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, pengambilalihan ini bertujuan untuk mensejahterakan warga Jakarta. Karena memang sudah seharusnya perusahaan air itu dikelola pemerintah.
"Ya yang namanya masalah air itu harus dikuasai oleh negara oleh pemerintah," jelasnya di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (25/3/2014).
Jokowi mengungkapkan, Pemprov DKI Jakarta telah menyiapkan anggaran untuk pembelian perusahaan air bersih tersebut. Namun ia enggan menyebutkan berapa dana yang disiapkan oleh Pemprov DKI Jakarta.
"Dalam proses negosiasi tapi saya kira tidak ada masalah," tegasnya.
Sebelumnya, Jokowi sudah berencana membeli Palyja dan Aetra. Lalu menyerahkan kepemilikannya kepada PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Tapi rencana ini masih belum dapat terealisasi karena adanya kendala hukum. Pasalnya Lembaga Bantuan Hukum (LBH) melakukan gugatan kepada Palyja.
Sumber :
merdeka.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar