Jumat, 14 Maret 2014

Jokowi Hasil Konvensi Hati Rakyat

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri memberikan perintah harian yang berisi Mandat kepada Jokowi untuk menjadi Calon Presiden RI pada Pemilu 2014.
"Sesuai dengan hasil Rakernas PDI Perjuangan, kita akan taat dan segera bergerak menggalang hati rakyat memenangkan PDI Perjuangan dan Jokowi sebagai Presiden RI. Kepemimpinan Ibu Mega sungguh luar biasa, tampak dari Mandat yang disampaikan setelah mendengarkan aspirasi rakyat," ujar Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan DIY, Eko Suwanto, Jumat (14/3/2014).
Eko sebenarnya tidak kaget dengan pengumuman ini, sebelumnya ia mengaku sempat berdiskusi dengan Jokowi menjelang ceramah di Universitas Sanata Dharma mendampingi Megawati Soekarnoputri.
"Kebetulan saya dan Jokowi kenal baik karena sama-sama Wakil Ketua DPD Partai, saya di DIY, Jokowi wakil ketua DPD Jawa Tengah. Saya menangkap 'sanepo" atau 'sinyal' bahwa jokowi diajak Ibu Mega keliling kemana-mana seperti Bung Karno menemui rakyat marhaen di Indonesia untuk memahami penderitaan rakyat dan berjuang sesuai ajaran Bung Karno, Tri Sakti," tuturnya.
Disisi lain, rakyat melakukan konvensi sendiri dengan melakukan penilaian terhadap tokoh-tokoh muda berdasarkan kejujuran dan cara berpikir positif rakyat dan dari berbagai survei Jokowi menempati posisi tertinggi.
Ia menyebut rakyat menghendaki pemimpin jujur seperti Jokowi, dan Megawati dengan kecerdasan hati dan kebesaran jiwanya sebagai pemimpin bangsa sangat mengerti suasana batin rakyat.
"Kita akan laksanakan perintah Ketua Umum Ibu Mega dengan bekerja keras berjuang sepenuh hati bersama rakyat mengantarkan PDI Perjuangan dan Jokowi akan memenangkan Pemilu 2014 . Tentu saja tidak cukup dengan berjuang, kita bersama-sama rakyat mari berdoa semoga Allah memberikan kemudahan menuju kemenangan hatinya bangsa pada Pemilu 2014 melalui kemenangan PDI Perjuangan dan Jokowi Presiden," tandasnya.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar