Jumat, 14 Maret 2014

Warga Cipinang Datangi Rumah Dinas Jokowi

Gubernur DKI Jakarta dan Capres PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) akhirnya menerima perwakilan dari warga Cipinang Melayu yang protes lantaran hak pilihnya dipindah ke kawasan Halim.
Menurut pantauan, Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan celana bahan hitamnya ini menerima delapan perwakilan warga Cipinang Melayu di ruang tamu rumah dinasnya di Jalan Taman Suropati Nomor 7, Jakarta Pusat, Jumat (14/3/2014) malam.
Jokowi yang tanpa alas kaki ini langsung menanyakan kepada perwakilan warga apa yang menjadi masalah mereka.
"Jadi apa yang menjadi masalah ini?" kata Jokowi.
Setelah mendengarkan berbagai protes dari warga, bukan hanya soal hak pilih mereka, tetapi juga masalah sengketa, mantan Walikota Solo ini mengatakan akan segera mengurus persoalannya.
"Ya sudah nanti dicek. Karena ini mendekati pemilu," kata Jokowi seraya menyuguhi perwakilan warga dengan teh.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar