Rencana calon presiden dari PDI Perjuangan Joko Widodo singgah ke rumah mantan Ketua PP Muhammadiyah Syafii Maarif di Yogyakarta hari in mendadak. Syafii mengaku diberitahu kedatangannya dini hari tadi, Sabtu, 3 Mei 2014. Kediaman Syafii pun terlihat sepi.
"Baru dini hari tadi. Yang ngasih tahu Hendropriyono (mantan Kepala Badan Intelijen Negara). Katanya mau ke Jawa Timur, lalu mampir ke sini," kata Syafii saat ditemui di kediamannya di perumahan Nogotirto, kecamatan Gamping, kabupaten Sleman pagi ini.
Menurut Syafii, tim sukses inti pencalonan Jokowi juga tidak mengetahui rencana kedatangannya ke rumahnya. "Teten Masduki saja tidak tahu," kata Syafii.
Lantaran mendadak, tak ada persiapan yang dilakukan Syafii dan keluarganya. Informasi yang diterimanya akan ada 40 jurnalis yang ikut rombongan dari Jokowi dari Jakarta. Rombongan diperkirakan tiba sekitar pukul 08.30 WIB.
"Hanya silaturrahmi saja," kata Syafii.
Pertemuannya dengan Jokowi hingga hari ini adalah yang kelima kali. Pertama kali Syafii bertemu Jokowi di Balai Kota Surakarta, kemudian di Universitas Islam Indonesia Yogyakarta, di Maarif Institute, lalu ketika Syafii datang ke Jakarta. [tempo]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar