Sabtu, 03 Mei 2014

Khofifah Kenal Jokowi Sejak Masih Walikota Solo

Bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Joko Widodo alias Jokowi menunjuk Ketua Muslimat Nahdlatul Ulama Khofifah Indar Parawansa sebagai juru bicara tim pemilihan presiden 2014. Menurut Khofifah, penunjukan dirinya tidak terlepas dari proses interaksi yang dilakukan sejak Jokowi menjabat sebagai Walikota Solo dan Gubernur DKI Jakarta, sampai setelah deklarasi calon presiden Jokowi dari PDIP.
"Saya merasa bisa bersinergi," ujarnya Sabtu 3 Mei 2014.
Khofifah mengatakan siap jika harus mengemban tugas juru bicara pemilihan presiden Jokowi. Sebagai juru bicara, dia tentu mendapat peran untuk menjawab dan merespon persoalan yang berkaitan dengan Jokowi. "Insya Allah saya siap," katanya.
Khofifah menerima kunjungan Jokowi di rumahnya sekitar pukul 14.15 WIB, Sabtu, 3 Mei 2014. Nampak bersama rombongan, Jokowi didampingi Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Ahmad Basarah, Ketua Draksi PKB DPR RI Marwan Djafar, Effendy Choirie dari Partai NasDem, Anggota DPR RI PDIP Indah Kurnia dan Ketua DPD PDIP Jawa Timur Sirmadji.
Sedangkan lebih dulu datang di rumah Khofifah antara lain mantan calon gubernur Jawa Timur Bambang Dwi Hartono, pengamat pendidikan Kresnayana Yahya, Guru Besar UIN Sunan Ampe Ridwan Nasir dan pengurus Muslimat NU, PCNU dan IPPNU.  [tempo]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar