Kamis, 10 April 2014

Dianggap Suci, PDIP Terlalu Bergantung Sosok Jokowi

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dianggap terlalu menggantungkan pemilu legislatif (pileg) pada sosok bakal calon Presidennya, Joko Widodo, yang dianggap suci.
Pengamat politik dari Universitas Indonesia, Agung Suprio, mengatakan strategi PDIP dan tim sukses Joko Widodo (Jokowi) banyak melakukan kesalahan jelang pileg.
"Tim sukses Jokowi cenderung bertahan dengan bersandar pada sosok Jokowi yang dianggap suci. Padahal sosok Jokowi itu juga sudah mulai diserang sehingga sandarannya mulai rapuh," papar Agung lewat pesan singkatnya, Kamis (10/4/2014).
Agung menjelaskan kesalahan yang dilakukan PDIP adalah terburu-buru mendeklarasikan Jokowi sebagai capres. Menurutnya deklarasi tersebut idealnya seminggu sebelum hari pemungutan suara sehingga euforia Jokowi masih terjaga.
Kesalahan kedua, lanjut Agung, adalah tim sukses Jokowi kurang mampu melakukan serangan balik terhadap serangan kampanye negatif. "Tim sukses Jokowi tak mampu meluaskan wacana kampanye negatif sehingga serangan kompetitor hanya mengarah pada PDIP dan Jokowi," katanya.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar