Gubernur DKI Joko Widodo atau Jokowi memiliki kriteria calon wakil gubernur pendamping Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok jika kelak ia lolos dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014.
Menurut calon presiden (capres) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu, selama ini ritme kerja yang cepat selalu dilakukan dirinya bersama Ahok. Untuk itu wakil gubernur yang akan mendampingi Ahok harus mampu bekerja keras dan cepat.
"Ya yang mampu bekerja keras dan berkecepatan tinggi," tandas Jokowi, Kamis (10/4/2014).
Jokowi tidak akan mempermasalahkan siapa saja yang akan mendampingi Ahok termasuk soal usia. Menurutnya, yang terpenting adalah kinerjanya. "Mau (umur) 30, 40, 50, 70 tahun, yang penting bisa kerja keras," kata dia.
Seperti diketahui, PDIP menetapkan Gubernur DKI Jakarta Jokowi sebagai capres. Otomatis jabatan gubernur yang kosong akan digantikan Basuki T purnama yang kini menjabat Wagub DKI jika ia terpilih.
Sumber :
inilah.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar