Kamis, 10 April 2014

Banyak Pihak Kecewa Hasil Pemilu, IHSG memerah

Harapan terhadap sosok Jokowi menjadi presiden dalam pilpres 2014. Sentimen tersebut akan memicu indeks saham mengalami penguatan.
"Pasar berharap Jokowi jadi presiden, jadi nanti kalau Jokowi naik menjadi presiden akan membuat sentimen positif ke pasar," kata Direktur Utama Indo Premier Securities, Moleonoto The di Jakarta, Kamis (10/4/2014).
Namun dari hasil perhitungan cepat setelah pemilu legislatif Rabu (9/4/2014) kemarin, perolehan suara PDIP yang mengusung Jokowi sebagai capres perolehannya di bawah 20%. Pasar saham merespon sementara. IHSG pada awal perdagangan hari ini melemah 2,4% jadi Rp4.800.
Tercatat hasil hitung cepat (quick count) sementara beberapa lembaga survei pemilihan umum (Pemilu) legislatif, PDIP memimpin dari partai lainnya, kemudian disusul oleh Partai Golongan Karya (Golkar) dan di posisi ketiga ditempati Partai Gerindra.
"Indeks turun ini murni hasil Pemilu, market memperkirakan PDIP mendapatkan suara 20 persen," katanya.
Menurut Moleonoto, bursa Asia tercatat mengalami kenaikan sehingga tidak ada faktor dari eksternal yang membuat IHSG pada hari ini memerah.

Sumber :
inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar