Senin, 04 November 2013

Jokowi Persiapkan Pertemuan Ketiga di Petukangan

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), menyatakan upaya pembebasan lahan untuk proyek tol Jakarta Outer Ring Road West 2 (JORR W2) masih akan dilakukan pemerintah demi kepentingan umum. "Kemarin sudah dua kali, sedang dipersiapkan untuk pertemuan ketiga," kata Jokowi saat ditemui di kantor Balai Kota DKI Jakarta, Senin (4/11/2013).
Jokowi mengatakan, berdasarkan data Kementerian Pekerjaan Umum,  masih terdapat 140 bidang tanah seluas 2 hektare yang perlu dibebaskan untuk pembangunan JORR W2 tersebut.
Dalam dua pertemuan sebelumnya, belum ada kesepakatan antara pemerintah dengan warga ihwal nilai ganti rugi. Dalam pertemuan ketiga nanti, kata Jokowi, pembicaraan harus difokuskan pada masalah kepentingan umum.
Menurut Jokowi, dia belum bisa memastikan kapan pertemuan dengan warga itu digelar.   "Kita tunggu saja, mungkin akhir November, kalau mundur lagi, ya akhir Desember," kata Jokowi.
Sekretaris Kota Jakarta Selatan, Tri Djoko Sri Margianto, menyatakan, tahap musyawarah memang belum mencapai titik temu. Rencananya, dua pekan lagi pemerintah akan kembali menggelar diskusi dengan warga di Petukangan, Jakarta Selatan.

Sumber :
tempo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar