Rabu, 09 April 2014

Jokowi: Semua Warga Harus Memilih, Jangan Golput!

Usai mencoblos di TPS 27 Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh warga untuk menggunakan hak pilihnya. Dia meminta warga jangan golput.
"Semua warga DKI semua warga Indonesia harus memilih, jangan golput," kata Jokowi ditemani sang istri, Ny Iriana, rumah dinasnya, yang tak jauh dari TPS, Rabu (9/4/2014).
Jokowi, yang kali ini tampil mengenakan celana berbahan jins, mengatakan setelah mencoblos dia akan menuju ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri.
"Setelah ini mau ke TPS-TPS dan mau ke Kebagusan ke tempat Bu Mega," kata Jokowi yang anak-anaknya tetap mencoblos di Solo.
Dimintai tanggapan soal kemungkinan kemenangan PDIP, Jokowi enggan berkomentar banyak. "Nanti sore dilihat saja (quick count). Yang sabar, tapi saya percaya. Nanti sore saja lha," ujarnya.
Suara PDIP kira-kira sampai 27 persen suara tidak? "Saya tidak mau berbicara persentase. Sabar dikitlah. Tapi lihatlah nanti sore," pinta Jokowi.
Soal potensi kecurangan pemilu, Jokowi mengatakan pihaknya bersama para relawan dan saksi sudah mengawal setiap TPS. "Ada juga tim IT kita yang berusaha memproteksi, untuk mendapatkan data langsung dari TPS menuju Jakarta," ujarnya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar