Senin, 14 April 2014

Jokowi Resmikan Foodcourt di Blok G Pasar Tanah Abang

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) hari ini berkunjung ke Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jokowi meresmikan foodcourt di Blok G yang telah selesai ditata ulang.
Jokowi tiba di Blok G, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pukul 11.05 WIB, Senin (14/4/2014). Begitu tiba, Jokowi yang mengenakan kemeja putih 'khasnya' itu langsung masuk menuju foodcourt.
Kehadiran Jokowi langsung menarik perhatian warga dan pengunjung pasar yang ingin bersalaman dan foto bersama.
Di lokasi peresmian sudah hadir Direktur PD Pasar Jaya, Djangga Lubis dan Direktur Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Peter Jacobs. Hadir juga beberapa perwakilan dari Bank DKI, Bank BRI dan Bank BCA.
Djangga mengatakan, foodcourt ini merupakan hasil penataan ulang yang dilakukan sejak 23 Desember 2013 hingga 20 Maret 2014 yang dikerjakan oleh Zeni Kodam Jaya.
"Luas arealnya 1.030 meter persegi. Ada 103 pedagang. Biaya penataan ulang ini Rp 1,2 miliar dari sumbangan Bank Indonesia, Bank DKI, Bank BRI dan Bank BCA," ujar Djangga Lubis.
Djangga juga mengatakan, agar foodcourt dapat berjalan dan melayani masyarakat dengan baik, pihak PD Pasar Jaya juga telah memberikan pelatihan kepada para pedagang, mulai dari kewirausahaan, mengelola keuangan, peningkatan mutu produk dan terkait dengan antisipasi peredaran uang palsu.
"Kami telah dua kali berikan pelatihan ke pedagang," kata Djangga.
"Kami berharap agar pedagang bisa aktif berdagang dan tidak mengalihkan ke orang lain dan merawat fasilitas dan menjaga kebersihan," tambahnya.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar