Rabu, 26 Maret 2014

Siapa pun Yang Dipasangkan dengan Jokowi, Tidak Akan Menambah Elektabilitas Jokowi.

Direktur Riset Charta Politica, Yunarto Wijaya, mengungkapkan saat ini banyak pihak ingin menunggangi elektabilitas Joko Widodo (Jokowi) dalam pemilu 2014, termasuk PDIP.
Yunarto menuturkan siapapun yang dipasangkan dengan Jokowi sebagai cawapres, tak akan menambah elektabilitas Gubernur DKI Jakarta tersebut dalam pemilu 2014.
"Siapa pun yang dipasangkan dengan Jokowi, tidak akan menambah elektabilitas Jokowi. Semua pada akhirnya seperti menunggangi elektabilitas Jokowi semata," ujar Yunarto di kawasan Senopati Jakarta Selatan, Rabu (26/3/2014).
Dikatakannya, sosok yang pantas mendampingi Jokowi sebagai cawapres adalah orang yang mampu menutupi kelemahan Jokowi di bidang birokrasi pemerintahan. Ia mencontohkan sosok yang tepat seperti wakil Jokowi saat menjabat Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, dan Wakil Gubernur DKI Jakarta saat ini, Ahok.
"Di Solo dan Jakarta, bisa ditutupi Rudi dan kemampuan Ahok yang bisa memanage birokrat. Saya tidak pernah setuju dikotomi sipil-militer. Jangan dilihat berdasarkan latar belakang, tetapi karakter kepemimpinan," imbuhnya.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar