Kandiat Tunggal Calon Presiden PDIP Joko Widodo (Jokowi) yang dijadwalkan tiba di Kota Jayapura bersama rombongan pada Sabtu (5/4/2014) untuk menutup kampanye partai itu, juga akan mengukuhkan 'Relawan Papua Untuk Joko Widodo' atau 'Lapak Jokowi Next President'.
Demikian hal itu disampaikan oleh ketua Partai PDIP Kota Jayapura Didikus Rahamav di Jayapura, Jumat (4/4/2014).
"Jadi selain menghadiri kampanye di Kota Jayapura, Jokowi juga direncanakan akan mengikuhkan Lapak Jokowi Next President di Kampung Yoka, Kota Jayapura," kata Didikus.
Gubernur DKI Jakarta itu, kata Didikus, akan tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura bersama sejumlah rombongan diantaranya Gubernur NTT Frans Leburaya dan mantan Kapolri Jenderal (Purn) Da'I Bachtiar pada Sabtu (5/4) pagi. "Saat dijemput di bandara Sentani, ada lima mama-mama Papua akan menyematkan mahkota Cenderawasih dan pengalungan bunga selamat datang. Lalu rombongan akan ke Kampung Yoka untuk pertemuan tertutup partai," katanya.
Setelah itu, lanjut Didikus yang juga ketua Komisi C DPRD Kota Jayapura, mantan Wali Kota Solo itu akan mengukuhkan 'Lapak Jokowi Next President' yang diketuai oleh Engelberth Dimara. "Lapak Jokowi ini non-partisan, mereka secara sukarela membentuk relawan ini," katanya.
Didikus melanjutkan, Jokowi yang terkenal dengan gaya blusukannya itu, selanjutnya bersama rombongan akan ke kantor GKI Sinode di Tanah Papua untuk gelar doa bersama dengan tema 'Doa dari Timur Indonesia'. "Nanti dari situ baru Jokowi hadiri kampanye partai di Lapangan PTC Entrop, namun tidak sampai selesai karena siangnya akan melanjutkan perjalanan ke Sorong, Papua Barat," katanya.
Terkait pengamanan kedatangan Jokowi di ibu kota Provinsi Papua, kata Komarudin, sudah diurus. Bahkan katanya, Kapolda Papua Irjen Pol Tito Karnavian yang akan memimpin langsung personil dilapangan.
"Pak Kapolda sampaikan bahwa beliau yang akan pimpin langsung pengamanan Jokowi dan rombongan. Dan terkait lainnya PDIP telah mengurus termasuk berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk membantu melancarkan arus lalu lintas," kata Wakil Ketua I DPRD Provinsi Papua itu.
Sumber :
republika.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar