Jumat, 04 April 2014

Dukung Jokowi, Almisbat Tegaskan Bukan Bagian Organisasi PDIP

Aliansi Masyarakat Sipil untuk Indonesia Hebat (Almisbat) menyatakan dukungannya kepada capres PDI Perjuangan Jokowi dalam pemilu 2014.
Menurut Sekjen Almisbat, Hendrik Sirait, Almisbat merupakan gabungan organisasi-organisasi sipil yang mendukung pencapresan Jokowi. Namun ia menegaskan bahwa Almisbat bukanlah bagian dari sayap organisasi PDIP.
"Kami gabungan kelompok-kelompok sipil pascareformasi yang sebenarnya menghindar dari politik. Kami bukan bagian dari mereka (PDIP). Kami berikan dukungan pada Jokowi karena dia merupakan figur alternatif dari yang ada saat ini," ujar Hendrik di Galeri Cafe TIM, Jumat (4/4/2014).
Hendrik pun berharap kedepannya, pihaknya bisa menjadi mitra yang kritis bagi pemerintahan jika Jokowi menjadi Presiden. Menurutnya Almisbat mendukung Jokowi karena melihat sikap mantan Walikota Solo tersebut yang berpihak pada masyarakat.
"Jokowi dari menjabat Walikota sampai Gubernur, punya keberpihakan pada masyarakat. Kalau dia terpilih, kami bisa jadi mitra kritis. Bisa agregasikan persoalan-persoalan masyarakat ke dalam pemerintahan supaya tidak disabotase lagi," imbuhnya.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar