Senin, 17 Maret 2014

Hatta Pastikan Tak Akan Pernah Koalisi dengan PDIP

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa menyambut baik pencalonan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) sebagai bakal calon Presiden RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Hal itu, dikatakan Hatta Rajasa usai berkampanye di Batam, Kepulauan Riau, Senin (17/3/2014).
Meski begitu, ia memastikan PAN tidak akan berkoalisi dengan PDIP dalam Pemilihan Presiden yang dijadwalkan pada 9 Juli mendatang.
Ia mengatakan, dirinya telah diusung oleh partainya sendiri untuk maju sebagai calon presiden, sehingga kemungkinan kecil untuk mengusung atau digantikan oleh orang lain.
Sementara itu, dalam orasi politiknya, Hatta Rajasa mengatakan masih banyak kebijakan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, di antaranya fasilitas kesehatan dan fasilitas pendidikan.
"Memang masih banyak yang harus dikerjakan, seperti pendidikan berkualitas, fasilitas kesehatan. Mari memperbaiki yang belum bagus dan melanjutkan semua yang sudah baik," kata dia.
PAN menilai, ada delapan hal penting dalam reformasi gelombang ke dua saat ini.
Di antaranya reformasi pendidikan dengan memberikan pendidikan yang murah dan berkualitas, reformasi kesehatan dan reformasi ekonomi.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar