Minggu, 01 Juni 2014

Alumni UNHAS Dukung Jokowi JK

Dukungan dari relawan untuk pasangan nomor urut dua, Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla (JK) terus berdatangan.
Setelah dukungan dari alumni IPB, kini relawan yang terdiri dari alumni Universitas Hasanuddin (Unhas) menyatakan dukungan menangkan pasangan yang diusung PDIP, Partai Nasdem, Partai Hanura, PKB dan PKPI.
Deklarasi ini digelar di Hotel Oria jalan Wahid Hasyim, Jakarta dan dihadiri langsung oleh Calon Wakil Presiden JK, yang notabene alumni Unhas,
"Kita tentu bersyukur karena semua generasi Unhas berkumpul disini dan bersama-sama berniat memajukan bangsa lebih baik ke depan," kata JK, Minggu (1/6/2014).
Menurut JK, alumni Unhas punya prestasi hebat diantara universitas lain di Indonesia. Sebut saja Ketua KPK, Abraham Samad, Ketua Bawaslu RI, Muhammad dan Ketua KPI Judhariksawan.
"Nah, lebih hebat lagi sekarang alumni Unhas juga maju sebagai Wapres," ujar Ketua PMI ini.
Sementara itu, Koordinator relawan Alumni Unhas, Hendra Nursaleh menyebutkan, dukungan terhadap Jokowi-JK tak lepas dari keinginan para alumni Unhas yang ingin melihat bangsa Indonesia lebih baik ke depan.
"Kami menginkan perubahan revolusioner yang menyentuh seluruh aspek masyarakat untuk melihat bangsa lebih baik dan menempatkan rakyat sebagai aktor di masa datang. Semua itu kami lihat pada pasangan Jokowi-JK," jelasnya.
Hendra menambahkan, alumni Unhas akan solid mendukung pasangan nomor urut dua ini. Bahkan dirinya optimis pihaknya akan mengerahkan seluruh kemampuannya untuk memenangkan pasangan Jokowi-JK pada Pilpres 9 Juli mendatang.
"Kami butuh pemimpin yang bisa memberikan jaminan atas hak asasi manusia. Memperbaiki ekonomi bangsa dengan mampu berdiri di kaki sendiri dan berdaulat politik. Ini ada di Jokowi-JK," tandas Hendra.  [metrotvnews]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar