Selasa, 22 April 2014

Dikunjungi Anak PAUD, Jokowi Bikin Kuis Berhadiah Tas Sekolah

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) merasa senang ketika dihampiri ratusan anak-anak. Selain itu, dia juga menilai kunjungan yang dilakukan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) CPI Marunda dan Kelompok Belajar dan Bermain Jendela Dunia di Rusunawa Marunda sebagai bagian dari proses belajar.
"Bisa saja diajak ke Balai Kota seperti ini, bisa diajak ke pabrik supaya wawasan terbuka.
Artinya mereka memerlukan wawasan yang baru. Jangan hanya pendidikan itu di kelas. Misalnya masalah tumbuhan misalnya di kebun raya, sejarah di museum," jelasnya usai menemui anak-anak yang menantinya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (22/4).
Jokowi menambahkan, tujuan kunjungan ke beberapa tempat, selain untuk mengubah suasana juga untuk menghilangkan rasa jenuh dan monoton. Sehingga anak-anak tidak akan merasa bosan untuk mencari pendidikan.
"Sehingga anak tidak merasa jenuh dan monoton. Saya kira anak-anak juga senang. Mereka senang banget ke Balai Kota. Apa lagi diberi tas, senang banget," ungkapnya.
Sebelumnya, Jokowi memberikan pertanyaan kepada anak-anak itu. Mulai dari siapa nama gubernur DKI Jakarta, siapa nama wakil gubernur DKI Jakarta?
Murid PAUD yang bisa menjawab pertanyaan diberi Jokowi hadiah tas sekolah berisikan dua buku tulis, dua pulpen dan satu kotak makanan ringan.[merdeka]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar