Selasa, 22 April 2014

KM ITB Akan Kumpulkan para Capres Dalam Ajang Debat di Bandung Akhir Mei

Keluarga Mahasiswa (KM) ITB akan mengumpulkan para Capres di Bandung akhir Mei mendatang. KM ITB menggelar acara debat para kandidat Capres. Nah di forum ini, para Capres dipersilakan menyampaikan visi, misi, ide, dan gagasan di kampus. Semua diberikan kesempatan yang sama.
"Kemungkinan akhir Mei," kata Ketua KM ITB Mohammad Jeffry Giranza saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (22/4/2014).
Menurut Jeffry, dalam ajang debat itu kampus terbuka dan KM ITB berharap agar Capres bisa datang. "Semua seimbang, dapat jatah yang sama," jelas mahasiswa Geologi angkatan 2010 ini.
Jeffry menegaskan, kampus ITB harus netral dari pengaruh politik karena itu KM ITB akan melakukan pengawalan bila ada Capres yang datang, termasuk saat Jokowi datang pekan lalu.
Jeffry juga tak menggubris bila di kampus lain ada yang mengundang Capres perseorangan dan kemudian memberi ceramah atau kuliah umum. "Kita nggak peduli itu urusan kampus lain," tutup dia.[detik]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar