Senin, 28 April 2014

Versi Lain Isi Pertemuan Akbar Tanjung Jokowi

Pertemuan bakal calon presiden PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) dengan Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung membicarakan persoalan pencalonan Aburizal Bakrie sebagai capres Golkar.
"Jadi kami juga bicara tadi, Golkar saya katakan sedang melakukan pendekatan juga dengan partai lain untuk nanti bisa melanjutkan pencalonan Aburizal sebagai capres," ujar Akbar di kediamannya, Jakarta, Minggu (27/4/2014) malam.
Akbar juga menyinggung mengenai rapimnas yang akan digelar Partai Golkar yang sedang dipersiapkan partai ini. Dalam rapat tersebut, ujar dia, akan ada penjelasan tentang hasil pemilu legislatif partainya.
Namun, Akbar menampik bicara soal cawapres dalam pertemuannya dengan Jokowi, sebagaimana diutarakan Wasekjen PDI-P Hasto Kristiyanto, apalagi pembicaraan empat mata. Dalam pertemuan itu, ujar Akbar, ada istrinya, istri Jokowi, dan keluarga istri Akbar yang kebetulan tahu kedatangan Jokowi.
"Enggak tadi dia (Jokowi) didampingi oleh nyonya. (Juga ada) keluarga nyonya saya, adiknya (nyonya saya) juga datang karena tahu Pak Jokowi mau datang sini, ya mereka foto-foto. Terus terang soal-soal politik nasional hampir tidak ada kami bicarakan secara eksplisit ya," ujar Akbar.  [Robertus Belarminus/tribunnews]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar