Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meminta kepada pelaksana proyek untuk merampungkan Gedung Kesenian Budaya Betawi pada tahun ini juga.
"Pembangunan sudah berlangsung dari tahun lalu. Tahun ini (harus) sudah rampung," ujar Joko Widodo atau karib disapa Jokowi di lokasi Setu Babakan, Jakarta Selatan, Jumat (23/5/2014).
Jokowi yang juga bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menjelaskan berbagai fungsi gedung tersebut, bukan hanya sebagai pelestarian budaya betawi, namun juga sebagai tempat pendidikan.
"Nanti di sini akan ada tari-tarian betawi, seperti jaipong di ampiteaternya. Nanti juga ada SMK di sini," ucap Jokowi.
Tidak hanya itu, mantan Wali Kota Solo ini mengatakan nantinya akan dibangun juga sarana penginapan di kawasan Setu Babakan ini. Tentu konsep bangunan yang dipakai diambil dari budaya betawi.
"Di sini nanti juga akan dibangun tempat penginapan," tutur Jokowi.
Jokowi menjelaskan biaya yang perlu dikeluarkan untuk membangun gedung tersebut sebesar Rp 2,91 miliar. [tribun]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar