Jumat, 02 Mei 2014

Cuaca Buruk, Jokowi Batal Buka MTQ di Kepulauan Seribu

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) rencananya akan membuka lomba Musabaqah Tilawahtil Alquran (MTQ) tingkat provinsi di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu hari ini. Tetapi batal karena kondisi cuaca di kawasan utara Jakarta dalam keadaan buruk.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Kepala Daerah (KDH) dan Hubungan Luar Negeri (HLN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, Jokowi tidak jadi hadir di acara tersebut. Padahal rencananya acara tersebut akan dibuka pada pukul 14.00 WIB.
"Tapi karena cuaca di tengah jelek, ombaknya jelek, akhirnya gubernur tidak bisa hadir. Di sana acara tetap berjalan," ujarnya di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Jumat (2/5/2014).
"Sebenarnya perginya bisa, hanya rentan pulang dari sananya. Apalagi kan gubernur sama rombongan," tambahnya.
Akibat batalnya Jokowi hadir dalam acara tersebut, Asisten Gubernur di Bidang Kesejahteraan Masyarakat datang untuk menggantikannya. Informasi yang dihimpun merdeka.com, Jokowi masih berada di kantornya, Balai Kota DKI Jakarta pada pukul 16.00 WIB.
Rencananya, Jokowi menyambangi Kantor DPP Partai Nasional Demokrat di bilangan Cikini untuk membicarakan koalisi partai. Oleh karena itu ia akan menanggalkan sementara jabatannya sebagai gubernur dan berganti menjadi bakal calon presiden dari PDI Perjuangan.  [tribunnews]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar