Senin, 21 April 2014

Jokowi Tegaskan Dirinya Tak Meminta-minta Untuk Dicapreskan Mega

Joko Widodo (Jokowi) tak pernah meminta-minta untuk dicapreskan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dia mengatakan, dirinya hanya disuruh bersiap di hari pendeklarasian dirinya sebagai capres.
"Sampai detik terakhir saya dicalonkan oleh Ketum PDIP, saya tidak pernah namanya lobi-lobi. Saya tidak pernah meminta-minta untuk jadi capres. Saya tidak pernah mendorong-dorong diri saya supaya dipilih capres," kata Jokowi saat peresmian Rumah Koalisi Indonesia Hebat di kediaman Mooryati Sudibyo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (21/4/2014) malam.
"Jadi biar seluruh relawan tahu kalau posisinya seperti itu," tambahnya.
Masih menurut Jokowi, saat itu ia hanya diperintahkan oleh Megawati untuk tidak bekerja di luar kota. Ia pun baru mengetahui pengangkatan dirinya sebagai capres dari PDIP pada Jumat (14/3) pukul 14.45 WIB di Rumah si Pitung, Marunda, Jakarta Utara.
"Dan pada jam yang sudah ditentukan, saya berada di sekitar Marunda. Jadi saya hanya mutar-mutar di sekitar Marunda. Pada pukul 14.45 WIB baru diberitahu secara resmi, bahwa saya dicalonkan jadi presiden," jelas Jokowi. Begitulah.[detik]

1 komentar:

  1. jokowi itu TIDAK GILA JABATAN, TIDAK GILA HORMAT dan BUKAN PENJILAT seperti kebanyakan poliTIKUS di indonesia, tapi dia itu ORANG YG HEBAT.

    BalasHapus