Rabu, 19 Maret 2014

Jokowi: Waduk Pondok Rangon Targetnya 3 Bulan Rampung

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) meninjau lagi pengerjaan tiga waduk di kawasan Pondok Rangon, Jakarta Timur. Jokowi menargetkan pembangunan waduk itu selesai dalam tempo tiga bulan.
"Target 6 bulan tapi tadi omong-omong 3 bulan rampung. Ini baru dasar nanti masih dikeruk 4 meter," ujar Jokowi di lokasi yang terletak di RT 2 RW 1, Pondok Rangon, Jakarta Timur, Rabu (19/3/2014).
Jokowi berkeliling di lokasi tersebut bersama sejumlah perangkat daerah tersebut. Selain menjadi waduk, Jokowi akan menjadikan lokasi ini sebagai tempat rekreasi yang dilengkapi dengan taman dan jogging track.
Setelah meninjau pengerjaan waduk, Jokowi dikerubungi oleh sejumlah warga untuk berfoto atau sekedar bersalaman. Seperti biasa, gerombolan anak-anak kecil juga tak mau kalah berebut untuk menyalami pria asal Solo ini. Agak berbeda, kali ini para anak-anak kecil tak lagi berlarian mengejar Jokowi. Kali ini mereka diminta berbaris agar lebih tertib.
Setelah barisan rapi, Jokowi kemudian berjalan dan menyalami anak-anak satu per satu.
"Ini belajarnya sampai jam berapa? Jangan nonton TV terus," ujar Jokowi kepada seorang anak.
Anak tersebut hanya tersenyum lebar mendapat wejangan dari Jokowi.
Di perjalanan pulang, Jokowi mampir ke kantor Kelurahan Pondok Rangon. Ditemani Lurah Pondok Rangon, Mahpuz, Jokowi berkeliling melihat bangunan kantor tersebut.
"Ini bangunannya sudah bagus. Tapi ruangannya kurang. Terlalu tersekat-sekat. Urusannya nanti gimana ya arsitek yang tahu," kata Jokowi.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar