Pakar strategi komunikasi dari Triliant Communication, Ekoputro Adijayanto, menilai sikap capres PDIP Jokowi yang belum juga memaparkan visi misi dan konsepnya membangun Indonesia, semakin menguatkan anggapan bahwa Jokowi adalah capres boneka.
Eko mengatakan sebenarnya tidak elok seorang capres hingga saat ini masih belum memaparkan visi misi dan konsepnya membangun bangsa. Menurutnya hasil hitung cepat pemilu legislatif kemarin dimana PDIP hanya mengantungi 19 persen suara, sudah menjadi peringatan bahwa isu capres boneka mulai dianggap sebagai realita.
"Publik percaya Jokowi sebagai capres boneka, itu berhasil. PDIP tidak sampai 20 persen. Komunikasi politik itu bukan positif negatifnya, tetapi suatu isu persepsi yang menjadi realita," ujar Eko di Kedai Tjikini, Rabu (16/4/2014).
Eko juga mempertanyakan bagaimana kelak seorang Presiden bekerja jika saat masih menjadi calon saja tidak pernah memaparkan visi misi dan konsep yang dibawanya. Menurutnya jika Jokowi seorang negarawan, maka sudah saatnya Gubernur DKI Jakarta itu memaparkan visi misi yang dibawanya.
"Jokowi belum pernah paparkan visi-misi untuk Indonesia kedepan, bagaimana nanti dia bekerja? Itu harus dilakukan Jokowi jika dia negarawan," tukasnya.
Sumber :
tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar