Senin, 13 Januari 2014

Surva-surve Nonstop: Jokowi Keok Lawan Hatta

Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa berada di peringkat 1 sebagai calon presiden (capres) berdasarkan hasil jajak pembaca Nonstop pada Januari 2014. Hatta yang juga merupakan Menteri Koordinator Perekonomian mendapat 29 persen suara.
Sementara itu, peringkat dua ditempati Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto dengan 23 persen, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan 18 persen, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) 11 persen, Ketua Umum DPP Megawati Soekarnoputri 7 persen, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD 5 persen, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman 3 persen dan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie 1 persen.
Sedangkan pemilih yang memilih capres lainnya sebanyak 3 persen.
Menurut Koordinator Jajak Pembaca Nonstop Iwan Siregar, kupon Jajak Pembaca yang masuk ke redaksi pada edisi Januari 2014 kali ini mencapai 3.529 kupon.
“Dari 29 persen yang memilih Hatta, mayoritas pemilih melihat sosok Hatta yang sarat pengalaman. Mereka menilai Indonesia ke depan harus dipimpin oleh orang yang memiliki track record atau rekam jejak panjang di pemerintahan,” kata Iwan dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin (13/1).
Dia menambahkan jika melihat dari jumlah kupon yang masuk, maka bisa disimpulkan bahwa masyarakat peduli terhadap informasi sangat mengerti calon berpengalaman dan yang hanya dikemas dengan pencitraan semata.
“Hatta dipilih oleh masyarakat yang melek informasi, masyarakat yang mengikuti pemberitaan di media massa,” imbuhnya.
Sementara terkait suara Jokowi yang selama ini dielu-elukan, Iwan mengatakan, publik masih ingin menunggu janji-janji Jokowi untuk membenahi persoalan Jakarta, seperti janji kampanyenya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta.
“Persoalan macet yang belum terurai masih belum bisa dibuktikan oleh Jokowi. Belum lagi permasalahan banjir yang saat ini kembali menghantui warga Jakarta,” tandasnya.

Sumber :
beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar