Senin, 24 Maret 2014

Demi Keselamatan, Jokowi Terpaksa Kurangi "Blusukan"

Keselamatan diri Joko Widodo (Jokowi) menjadi salah satu prioritas utama bagi PDI Perjuangan. Apalagi, setelah dirinya dinyatakan sebagai calon presiden partai tersebut.
Akibat hal itu, kebiasaan Jokowi untuk pergi "blusukan" terpaksa harus dikurangi. Hal itu karena besarnya ancaman terhadap keselamatan mantan wali kota Solo tersebut.
"Pak Jokowi kan sudah dicalonkan. Sebagai partai yang mencalonkan, kami juga ikut memproteksi atas keselamatan beliau. Untuk kampanye memang sekarang beliau tidak sebebas seperti dulu," kata Politisi Senior PDIP, Pramono Anung, di Jakarta, Senin (24/3/2014).
Dia melanjutkan saat ini apapun bisa terjadi. Termasuk kemungkinan operasi-operasi intelijen oleh pihak oknum aparat hingga pihak swasta.
Sebagai catatan, UU Pilpres memang melarang orang yang cacat fisik untuk maju sebagai calon presiden RI. Bahasanya adalah "sehat jasmani dan rohani".

Sumber :
beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar