Rabu, 15 Oktober 2014

Lebih Meriah dari Obama, Syukuran Jokowi Pecahkan Rekor MURI

Rangkaian acara pelantikan presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) 20 Oktober 2014 diperkirakan akan meriah. Bahkan lebih meriah ketimbang penyambutan rakyat Amerika Serikat saat Barack Obama dilantik menjadi presiden.
Menurut Pendiri Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) Jaya Suprana acara bertajuk Syukuran Rakyat Salam 3 Jari dalam rangka menyambut pelantikan Jokowi, terbilang meriah. Ada tiga rekor MURI yang akan diberikan dalam acara yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober sampai 20 Oktober 2014 tersebut.
"Setahu saya, Obama pun tidak pernah seperti ini, apalagi Presiden Korut. Maka peristiwa ini akan tercatat di lembaran sejarah dunia," kata Jaya, di Warung Daun Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (15/10/2014).
Jaya Suprana menambahkan, piagam MURI pertama akan diserahkan pada gabungan relawan Jokowi-JK untuk rekor acara syukuran terakbar yang pernah diselenggarakan untuk seorang presiden.  Piagam MURI kedua, adalah rekor lepas lampion yang diselenggarakan tidak hanya di Jakarta tetapi juga di seluruh Indonesia dan di luar negeri.
"Jumlah lampionnya mengungguli jumlah yang sudah ada di rekor MURI semula 7.000 lampion, kemudian 10.000 lampion, dan sekarang 17.480 lampion. Cuma bedanya ini bukan diselenggarakan di satu lokasi tapi di 31 lokasi di seluruh Indonesia," kata Jaya.
Rekor ketiga, untuk Presiden RI yang ke-7 yaitu Joko Widodo. Menurutnya, Jokowi merupakan satu-satunya presiden yang  dipersembahan oleh rakyat.  "Rekor ini juga sekaligus akan mengingatkan Jokowi bahwa tanpa rakyat beliau mustahil menjadi presiden RI," kata Jaya.  [okezone]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar