Segelintir orang menamakan diri Barisan Rakyat Pendukung Jokowi for Presiden (BRP JKW4P) hari ini menggelar aksi pengumpulan cap jempol darah buat mendukung Joko Widodo menjadi presiden. Mereka menyatakan aksi itu dilakukan secara mandiri guna memberi dukungan supaya Jokowi, sapaan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, menjadi presiden terwujud.
Aksi itu digelar di pinggir jalan di kawasan Simpang Lima Semper, Koja, Jakarta Utara, sejak pukul 10.30 WIB hingga pukul 18.00 WIB.
Gelaran itu tidak mengganggu arus lalu lintas di sekitar lokasi. Menurut koordinator aksi, Lukmansyah, dia mengerahkan 30 orang buat mencari dukungan. Dia mengatakan, acara dia buat dilakukan secara mandiri. Dia mengatakan hal itu murni sebagai dukungan terhadap Jokowi.
"Aksi cap jempol darah ini murni dari kami sendiri. Biayanya dari kami sendiri. Demi Allah ini murni independen," kata Lukmansyah kepada merdeka.com, di Koja, Jakarta, Minggu (18/5/2014).
Menurut Lukmansyah, sejak digelar pagi tadi sampai saat ini, dia sudah menghimpun sekitar seratus orang yang rela melakukan cap jempol darah. Cap jempol darah itu dilakukan di atas sebuah kertas. Dia juga mengerahkan beberapa tenaga medis buat membantu pelaksanaan aksi.
"Tangan orang ditusuk pakai jarum steril. Ada perawat yang melakukan," ujar Lukmansyah.
Lukmansyah melanjutkan, dia berencana menggelar aksi serupa di beberapa titik di Jakarta. Antara lain di Pejambon, Jakarta Pusat pada 2 Juni mendatang dan Kemang, Jakarta Selatan. [cob/merdeka]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar