Rabu, 12 Maret 2014

Masalah Jakarta Jadi Racun Ampuh untuk Habisi Jokowi

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan segera mendeklarasikan diri sebagai calon Presiden. PDIP, kendaraan politik Jokowi, patut waspada karena ada celah lawan politik untuk menembak Jokowi.
Rencana deklarasi Jokowi seiring dengan semakin ruwetnya masalah di Jakarta. Macet tak bisa dipungkiri semakin menjadi-jadi akhir-akhir ini. Jika hujan turun, Jakarta kebanjiran.
Pengamat politik Gun Gun Heryanto mengatakan, banjir dan macet bisa jadi senjata lawan politik untuk "menghabisi" Jokowi. "Ini akan jadi sasaran tembak," kata dia kepada Okezone, Rabu (12/3/2014).
Gun Gun mengatakan, masalah di Jakarta sangat complicated. Mata masyarakat semakin terbuka melihat masalah macet dan banjir karena terjadi di Ibu Kota. Untuk mengatasinya, menurut Gun Gun, tidak bisa secara instan.
"Wajar jika publik punya ekspektasi kepada Jokowi dan dia terpilih dalam situasi demokratis," terangnya.
Jokowi terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 2012 lalu. Dia berdampingan dengan Basuki T Purnama mengalahkan calon incumbent, Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli.
Saat itu, harapan warga agar masalah di Jakarta selesai ditambatkan kepada duet yang diusung PDIP dan Gerindra itu.
Belum juga genap dua tahun menjadi orang nomor satu di Jakarta, Jokowi disebut-sebut akan diusung PDIP menjadi calon presiden.
Gun Gun mengatakan, rencana itu akan jadi beban psikologis bagi Jokowi dan PDIP, karena masalah di Jakarta masih menumpuk. "Bagaimana menjelaskan ke warga DKI terkait rencana nyapres dengan alasan yang bisa diterima," pungkas Gun Gun.

Sumber :
okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar