Rabu, 12 Maret 2014

Konfirmasi DPP PDIP, Mega dan Jokowi Ziarah di Makam Bung Karno

DPP PDI Perjuangan (PDI-P) mengakui bahwa Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri memang berangkat ke Blitar, Jawa Timur bersama Joko Widodo (Jokowi), Gubernur DKI Jakarta. Kunjungan itu tak ada kaitan dengan rencana pencapresan partai tersebut.
Wasekjen DPP PDI-P, Hasto Kristiyanto menjelaskan kunjungan ke Blitar itu sendiri dalam rangka berziarah ke makam Bung Karno (BK), Proklamator RI dan ayahanda Megawati. Hal itu tentunya berkaitan dengan pelaksanaan pemilu yang sedang menjelang.
Ziarah itu, kata Hasto, ditempatkan sebagai bagian dari kesadaran organisasi kepartaian, bahwa pemilu merupakan momentum untuk meneguhkan kembali perjalanan bangsa Indonesia agar semakin mendekatkan diri pada cita-cita kemerdekaan.
Sebenarnya, kata dia, hanya Megawati yang secara khusus berziarah ke Makam BK.
Namun pada peristiwa yang sama, Jokowi juga sedang berkunjung ke Blitar dan berdialog dengan Djarot Syaiful Hidayat, seorang kader PDI-P yang pernah menjadi walikota Blitar. Pada kesempatan itu Jokowi juga bertemu dengan Walikota Blitar, dari PDI-P, Samahudi Anwar.
"Kedatangan Ibu Megawati dan Pak Jokowi tidak ada kaitannya dengan pencapresan. Itu murni sebagai rasa hormat dan penghormatan terhadap Bung Karno," tegas Hasto dalam keterangannya yang diperoleh di Jakarta, Rabu (12/3).
Dengan tradisi ziarah itu, Hasto menekankan PDI- P akan selalu diingatkan dengan ide, gagasan, perjuangan, dan cita-cita BK beserta Founding Fathers lainnya.
"Jadi jangan sederhanakan tradisi nyekar ini dalam perspektif politik praktis," tandasnya.

Sumber :
beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar