Calon Presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( (PDI-P)
Joko Widodo (Jokowi) akan melaksanakan perjalanan ke dua kota di
Sulawesi sejak hari ini Jumat (9/5/2014) hingga Minggu (9/5/2014).
Dua kota yang akan dikunjungi adalah Manado di Sulawesi Utara dan Makassar di Sulawesi Selatan.
Selama di bandara, Jokowi enggan dilayani secara berlebihan. Jokowi
berangkat dengan pesawat Garuda Indonesia bersama dengan rombongan
wartawan dan sejumlah elite DPP PDI Perjuangan. Diantar supir yang
mengendarai mobil Toyota Kijang Innova, Jokowi tiba di Bandara Soekarno
Hatta, Jakarta, sekitar pukul 17.30 WIB.
Seperti biasa, Jokowi bagai magnet yang menyedot perhatian warga yang berebut untuk menyalami dan berfoto bersama.
Setelah itu, Jokowi berjalan sendiri ke terminal keberangkatan.
Uniknya, walau seorang gubernur DKI Jakarta, Jokowi tak bersedia
dilayani berlebihan. Tasnya yang berwarna coklat pun dibawanya sendiri.
Beberapa kali Jokowi harus berhenti di dalam terminal bandara, karena
ada warga yang minta foto bersama. Jokowi dengan manis melayaninya.
Ketika ditanya maksud kunjungannya, Jokowi hanya mengatakan dirinya
diundang sejumlah komunitas dan relawan pendukungnya di Sulawesi. "Ada
undangan komunitas di Manado, dan relawan. Lalu ke Makassar di hari
Sabtu dan Minggu," kata Jokowi, Jumat (9/5/2014).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar