Kamis, 17 April 2014

Soal 'Koalisi Kerempeng', PDIP: Kuantitas Tak Menjamin

PDIP memang sengaja membangun koalisi terbatas untuk mengusung Jokowi di Pilpres. Koalisi kerempeng pun tak masalah asalkan efektif.
"Kita tidak menyebut koalisi tapi kerjasama. Yang sudah pasti dengan Partai NasDem. Kita tidak bagi-bagi kekuasaan," kata Ketua DPP PDIP Maruarar Sirait kepada detikcom, Kamis (17/4/2014).
PDIP pun punya kriteria parpol koalisi. PDIP mengutamakan parpol yang punya platform sama.
"Tentu kita memilih berkoalisi dengan ideologi dan rakyat. Dan kita punya pengalaman 10 tahun jadi oposisi dan Setgab yang dibentuk ternyata di DPR juga tidak efektif karena tidak memiliki platform yang sama dan kelihatan sekali gesekan kepentingannya terlalu besar," kata Maruarar.
Karena PDIP tak khawatir dengan koalisi yang kerempeng. Menurutnya jumlah parpol koalisi bukan yang utama.
"Jadi kuantitas itu tidak menjamin. Yang lebih menjamin adalah kualitas," pungkasnya.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar