Kamis, 02 Mei 2013

Tahun depan, Jokowi bikin parkir di bawah Monas

Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Budi Susilo Soepandji menemui Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) di Balai Kota. Salah satu hal yang dikeluhkan Budi adalah banyaknya parkir liar.
"Karena permintaan masyarakat akan pendidikan di Lemhanas. Karena banyaknya peserta pasti akan mengganggu lahan parkir. Yang mengganggu Pak Jokowi. Kami menyampaikan keluhan. Karena kami akan membuka pendidikan di Lemhanas lebih terbuka lagi kalau dulu militeri, sekarang lebih banyak lagi," kata Budi di Balai Kota, Kamis (2/5).
Menanggapi keluhan tersebut, Jokowi telah mempersiapkan konsep parkir yang tertata apik. Menurutnya, pihaknya akan membangun parkir bawah tanah di kawasan Monas.
"Tahun depan kami akan mulai bangun parkir dalam tanah, di depan kita, di IRTI Monas. Jadi nanti semuanya akan di dalam, enggak ada yang di atas tanah," jelas Jokowi.
Mantan wali kota Solo itu menjelaskan, realisasi pembangunan parkir bawah itu akan dimulai pada 2014 mendatang. Sedangkan yang membangun adalah pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dengan menggunakan dana APBD.
"Oleh Pemprov DKI. Lewat dinas PU mungkin. Jadi tahun ini baru perencanaan, DED (Design Engineering Detail) jadi tahun depan pelaksanaannya," tandasnya.


Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar