Kamis, 02 Mei 2013

Jokowi Klaim Pengerukan Seluruh Sungai Sudah Dimulai

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengklaim telah memulai pengerukan di seluruh sungai di Jakarta. Program pengerukan itu dilakukan untuk memperdalam sungai, sebagai bagian dari program normalisasi sungai guna menekan potensi terjadinya banjir.
Mantan Wali Kota Surakarta ini menyampaikan, untuk mengeruk 13 sungai yang ada di Jakarta, pihaknya mengerahkan 170 unit ekskavator. Adapun sumber dananya berasal dari APBD DKI 2013.
"Di semua sungai-sungai sudah dimulai pengerukan," kata Jokowi di Balaikota Jakarta, Kamis (2/5/2013).
Sementara untuk memperbaiki tanggul yang jebol, Jokowi mengaku semua tergantung kondisinya. Bila mengikuti aturan, proyek perbaikan tanggul harus dilakukan dengan proses lelang. Kecuali bila mendesak, eksekusinya akan langsung ditangani oleh dinas terkait.
"Kalau darurat nanti Dinas Pekerjaan Umum yang langsung mengerjakan," ujarnya.

Sumber :
news.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar