Jumat, 04 Juli 2014

Koran Jakarta Post Resmi Dukung Jokowi-JK

The Jakarta Post, harian bahasa Inggris terbesar di Indonesia, resmi mendukung pasangan Jokowi-JK dalam Pilpres 2014. Dukungan ini ditulis dalam tajuk rencana atau editorial, yang merupakan kolom kebijakan redaksi, Jakarta Post hari ini, Jumat (4/7/2014).
Dalam tajuknya, Jakarta Post menulis, sejak 31 tahun berdiri, pihaknya tidak pernah mendukung satu kandidat atau partai tertentu dalam pemilu. Namun, koran di bawah pimpinan Pemred Meidyatama Suryodiningrat tersebut kini menyatakan mendukung Jokowi dengan alasan moral (moral choice).
"Kami tidak mengharapkan dukungan kami akan memengaruhi suara," demikian tulis Jakarta Post.
Jakarta Post menilai visi dan misi Jokowi sesuai dengan nilai yang selama ini dijunjung mereka yakni, pluralisme, hak asasi manusia, masyrakat sipil dan reformasi.
"Satu kandidat menawarkan putus hubungan dengan masa lalu, sementara yang lain beromantis dengan era Soeharto," tulis Jakarta Post tentang Jokowi dan Prabowo.
Catatan merdeka.com, sejak era reformasi, dukungan resmi media di Indonesia terhadap kandidat atau partai tertentu dalam pemilu, baru pertama kali dilakukan Jakarta Post. Di negara lain, langkah serupa pernah dilakukan oleh The New York Times saat mendukung Barack Obama dalam Pilpres AS 2012.  [merdeka]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar