Selasa, 04 Februari 2014

Sak Itik Risma Gak Kepingin

Walikota Tri Rismaharini kembali disebut sebagai pesaing terkuat melawan Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2014. Namun Risma tetap tidak berminat.
"Kepingin itu lho nggak ada, sungguh ini. Aku harus ngomong berapa kali?," kata Risma, Selasa (4/2/2014).
Penilaian tentang Risma yang berpotensi saingan dengan Jokowi ini disebut di survei Pemimpin Indonesia 2014 yang dilakukan oleh Political Communication Institute (PCI).
Survei ini melibatkan 1.200 responden dengan margin error 3,1 persen pada tanggal 2 hingga 25 Januari 2014. Tapi Risma terus mengelak.
"Biar survei sampe jungkir balik 10, 20, 200 kali, sak itik (sedikit) pun aku nggak kepingin," singkat Risma.
Untuk diketahui, survei PCI ini membuat dua kategorisasi yakni tokoh parpol dan non parpol. Tokoh parpol adalah tokoh yang saat disurvei dilakukan aktif dalam kepengurusan parpol atau kader parpol yang aktif di pemerintahan. Sedangkan tokoh pimpinan non partai politik adalah profesional yang saat survei dilakukan tidak aktif di parpol.
Lima orang dari parpol pada posisi pertama adalah Tri Rismaharini (19,1%), menyusul Proyo Budi Santoso (18,5%), ketiga Hary Tanoesoedibyo (10,8%), keempat Yusril Ihza Mahendra (9,7%) dan kelima Puan Maharani (9,6%).

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar