Rabu, 16 Oktober 2013

Penilaian Puan Satu Tahun Masa Kepemimpinan Jokowi-Ahok

Sejumlah terobosan memang sudah dilakukan oleh pasangan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan wakilnya Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam membenahi Jakarta. Tapi tidak sedikit juga programnya yang belum terlaksana dengan baik. Menanggapi hal tersebut, Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Puan Maharani, mengatakan waktu setahun dianggap terlalu singkat untuk bisa menilai hasil yang dilakukan Jokowi. Terlebih dengan masalah Jakarta yang sudah terlampau carut marut.
"Satu tahun kerja untuk benahi Jakarta merupakan satu waktu yang pendek," kata Puan di Hotel JS Luwansa, Jl HR Rasuna Said, Jaksel, Rabu (16/10/2013).
Namun apa yang dilakukan Jokowi saat ini sudah cukup bagus. Dia membenahi waduk-waduk serta membersihkan Tanah Abang dari PKL yang menggangu lalu lintas.
"Gubernur mampu membuat terobosan yang tidak populis," sambung Puan lagi.
PDI-P berjanji akan tetap mendorong dan membantu Jokowi dalam membenahi Jakarta.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar