Rabu, 16 Oktober 2013

Jalur Pertama Monorel Jokowi

Pagi ini, pembangunan monorel yang telah lama mangkrak akan kembali dilanjutkan. Peletakan batu pertama oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) untuk transportasi massal berbasis rail dilakukan di Taman Tugu 66, Kuningan, Jakarta. Letaknya seberang Hotel Four Seasons.
"Iya ground breaking jam 9 pagi ini di Kuningan dihadiri juga Pak Gubernur (Jokowi)," kata Direktur Utama PT Jakarta Monorel, Sukmawati Sukur saat dihubungi wartawan, Rabu (16/10/2013).
Sukmawati menuturkan, setelah dilakukan ground breaking langsung dilakukan pembangunan fondasi. Jalur pertama yang dilanjutkan adalah jalur green line yakni dari Kuningan sampai Dukuh Atas.
"Dari hari ini dimulai kegiatan konstruksi langsung dari Kuningan. Mulai dari situ sampai Dukuh Atas," katanya
Nantinya, monorel akan terintegrasi juga dengan dengan Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta. Karena MRT dan monorel punya Detail Engineering Design (DED) sendiri-sendiri. "Akan terintegrasi dengan MRT sekarang desainnya sedang dikoordinasikan. Karena kami punya desain masing-masing. Jadi nanti ada integrasi," ucap Sukmawati
Sementara itu, Juru Bicara PT Jakarta Monorel, Bovanantoo mengatakan salah satu alasan ground breaking dilaksanakan di kawasan Kuningan karena melanjutkan jalur Green Line yang sempat mangkrak.
Bovanantoo menyebutkan, jalur pertama yang akan dibangun adalah dari Kuningan - Setiabudi- Dukuh Atas- Karet - Pejompongan - Pal Merah - Asia Afrika - SCBD - Komdak - Satria Mandala - Gatot Subroto - Grand Melia. "Kenapa dipilih Kuningan karena akan melanjutkan lalur green line. Tahap awal yang akan kami lakukan adalah pengetesan fondasi yang sudah ada," katanya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar