Selasa, 11 Maret 2014

Jokowi Optimis PDIP Raih Suara Pileg di Atas 27 Persen

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) optimis Partai Demokrasi Indonesia (PDIP) akan mendominasi dalam Pemilu 2014. Jokowi menargetkan, partai besutan Megawati Soekarnoputri itu meraih di atas 27 persen suara dalam pemilihan legislatif (Pileg).
"Kita bicara Pileg. Itu urusan partai, urusan Ketum. Target di atas 27 persen. Itu ditanyakan ke partai. Kalau tanya ke saya, ya menangkan PDIP," kata Jokowi di Puri Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (11/3/2014).
Jokowi menjelaskan, semuanya akan dibuktikan saat pemilu legislatif (Pileg) yang akan dilakukan pada 9 April 2014. "Ya nanti dilihat saja tanggal 9 April nanti seperti apa. Kalau feeling saya sih ada. Feeling saya ya," katanya.
Mantan wali kota Solo ini mengaku, dirinya tidak ikut campur tentang penyusunan strategi kemenangan PDI-Perjuangan. Sepenuhnya ia mempercayakannya kepada Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar