Pengamat kebijakan publik, Agus Pambagio menilai saat ini Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) sedang menikmati apa yang sedang dia tuai terkait kebijakan pengadaan Bus Transjakarta.
Agus mengaku pernah mengingatkan Jokowi soal kebijakan pengadaan bus yang dinilai tidak siap.
“Banyak yang saya sampaikan kepada Jokowi soal kebijakan yang dia ambil. Tetapi Jokowi tidak aware dan tidak suka ngurusin soal kebijakan, main tabrak saja. Saya bilang mana bisa pemerintahan seperti itu. Bisa-bisa (Jokowi) masuk penjara nanti,” kata Agus, Selasa (11/3/2014).
Selain masalah pengadaan bus, kata Agus, dirinya juga mengaku sudah mengingatkan soal proyek monorel yang sudah tidak akan mungkin dijalankan lantaran diperlukan adanya peraturan baru untuk pelaksanaan proyek monorel.
“Apa yang pernah saya omongin mengenai kebijakan yang harus diberesin, tidak didengarkan. Monorel tuh ngotot dijalanin. Tapi lihat saja Jokowi ngotot. Tanggung sendiri. Dinikmati saja,”terang Agus.
Panelis saat Jokowi maju menjadi gubernur itu juga menyampaikan sifat keras Jokowi yang keukeuh juga menimbulkan masalah lantaran anak buahnya yang ternyata gagal mengeksekusi dan menjalan kan program yang diyakini Jokowi akan berjalan.
“Jokowi keras kepala. Kita kan hanya rakyat biasa yang menyampaikan Jakarta ini begini loh. Tapi ya sekarang mau diapain lagi, udah kejadian. Dipelaksanaan memble, eksekusi nya jelek. Sekarang mari perbaiki yang salah saja. Yang salah langsung dipenjarain saja,” tukasnya.
Sumber :
okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar