Selasa, 08 April 2014

Jokowi Yakin Suara PDIP di Jakarta Naik Dua Kali Lipat

Bakal calon Presiden dari PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) berharap partainya mendapat minimal 20 persen suara di Jakarta. Jokowi mengatakan dulu PDIP hanya mendapat suara 11 persen. Jokowi menargetkan PDIP setidaknya meningkat dua kali lipat.
"DKI Jakarta itu kan sekarang 11 persen, targetnya dua kali lipat atau lebih dari itu," kata Jokowi di sebuah tempat makan di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (8/4/2014).
Jokowi yakin suara PDI Perjuangan sampai ke angka 22 persen. Sebab, getaran kemenangan sudah ada. Dia pun melihat seluruh kader dan calon legislatif dari PDI Perjuangan turun langsung ke bawah untuk mencari suara.
"Yakin, di atas PT (Presidential Treshold). Kan kita (kader atau caleg) setiap hari ke bawah, melihat suara di bawah, kan keliatan. Saya bisa membaca getaran itu," ungkapnya.
Namun, dia enggan memprediksi lebih jauh soal suara untuk Pileg besok. "Besok saja lihat, harapannya menang tebel," tutup Jokowi.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar