Rabu, 12 Februari 2014

Jokowi Janji Temui Sopir Angkot yang Protes BKTB di Jakbar dan Jakut

Buntut perusakan oleh sopir angkot di Tambora, Jakbar dan Penjaringan, Jakut, operasional Bus Kota Terintegrasi Busway (BKTB) jurusan Monas-Pantai Indah Kapuk (PIK) berhenti sementara. Gubernur DKI Joko Widodo berjanji akan menemui para sopir angkot tersebut.
"Nanti saya ketemu supir angkot dan komunitasnya. Kalau nggak sore ini, paling besok. Saya ketemu ke di lokasi mereka, baik di Angke atau di Pluit. Kita tahu tempat mereka di mana," kata Jokowi di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/2/2014).
Peristiwa perusakan 3 unit BKTB oleh puluhan supir angkot ini karena para supir angkot menganggap BKTB telah mengambil trayek mereka. Kehadiran BKTB diklaim para sopir angkot telah mengurangi penghasilan mereka.
"Sebetulnya ini tidak beririsan karena segmentasinya berbeda. Harga tiket beda, pakai AC dan tidak, ini berbeda," ujar mantan walikota Solo itu.
Sopir angkot dari Koperasi Wahana Kalpika (KWK) yang melakukan perusakan di antaranya KWK U-11 jurusan Muara Baru-Muara Angke, KWK B-01 jurusan Grogol-Muara Angke, dan KWK B-02 jurusan Kota-Muara Angke.
Sementara itu terkait komponen bus baru TransJakarta dari China yang disebut rusak, Jokowi akan mengumpulkan fakta terlebih dahulu. Setelah itu, ia akan meminta pertanggungjawaban.
"Mogok mesinnya, nanti dilihat dulu barangnya seperti apa. Faktanya mogok ya mesti ada yang bertanggungjawab," ujar Jokowi.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar