Rabu, 26 Februari 2014

Ini Harapan Kevin Siswa SLB pada Jokowi Sebelum Nyapres

Kevin Jonathan (20) siswa XI SMA SLB Pangudi Luhur Jakarta Barat senang dengan adanya sosialisasi Pemilu 2014 yang diadakan KPUD Jakbar di sekolahnya. Kevin mengaku sebelum adanya sosialisasi pada pemilu nanti dirinya akan memilih Jokowi-Ahok.
Kevin mengaku tidak tahu bahwa pada Pemilu 2014 yang akan diselenggarakan 9 April 2014 itu tidak ada nama Jokowi- Ahok. Ia baru tahu bahwa dalam pemilu nanti ia memilih anggota DPRD, DPD, DPR.
"Tadinya aku mau pilih Jokowi-Ahok ternyata enggak ada. Soalnya pada pemilihan kemarin enggak milih," ujar Kevin yang saat ini menjabat sebagai ketua osis saat berbincang setelah acara sosialisasi, Rabu (26/2/2014).
Ketika siswa yang mengambil jurusan Tata Boga ini ditanya apakah akan memilih Jokowi saat Pemilu Presiden nanti, ternyata jawabannya mengagetkan. Dengan tanpa diarahkan dia menjawab lebih baik Jokowi urus Jakarta dulu.
"Kamu enggak mau banjir kan? atau macet? Jadi lebih baik urus Jakarta dulu," jawab Kevin menjadi juara satu nilai UN waktu SMP itu.
Kevin yang masih belum terlalu jelas dalam berbicara itu mendambakan pemimpin yang baik. Dia juga sangat antusias ikut pemilihan pertama kali nanti.
"Aku sudah tahu siapa yang aku mau pilih," tutupnya.
Pemilu Legislatif akan berlangsung pada 9 April 2014. Sedangkan Pemilu Presiden akan berlangsung pada 9 Juli 2014.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar